SAMPANG, HarianMaduraNews – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang melakukan pencarian terhadap Rasuki (55), warga : Dusun Pandian, Desa Tamberu Timur, Kecamatan Sokobanah yang dikabarkan tenggelam di Pantai Lesong daerah setempat.
Kalaksa BPBD Sampang Candra Romadhani Amin melalui Humas BPBD Husen menyatakan, bahwa pada hari Minggu tanggal 28 Juli 2024 sekitar pukul 00.00 wib, korban berangkat memancing seorang diri menggunakan perahu.
Kemudian sekitar pukul 16.30 wib, korban menghubungi anaknya dan mengatakan jika mau pulang. Namun sekira pukul 18.00 wib, warga mendapatkan kabar jika perahu yang dinaiki oleh korban, itu sandar di Pantai daerah lesong.
“Sedangkan korban diduga jatuh dari perahu. Sampai saat ini para warga membantu mencari keberadaan korban,” jelasnya (29/7).
Menurut Husen, pihaknya dan Tim BPBD Sampang menerima Laporan hari ini Minggu 28 Juli 2024 Jam 22.00 Wib. Untuk itu, pihaknya dan AGISENA BPBD Jatim langsung lokasi kejadian.
“Kami melakukan penyisiran di sekitar tempat kejadian dan berkoordinasi dengan pihak terkait serta melaporkan kepada pimpinan,” ucapnya.
“Kami melibatkan banyak unsur, seperti SAR, Basarnas, BPBD, Koramil dan Kapolsek Sokobanah, Agisena BPBD Jatim dan warga setempat. Semoga korban cepat ditemukan,” pungkasnya. (IL)